Example floating
Example floating
Politik

 Walau Singkat, Mailangkay Harap Jangkobus Bisa Jalankan Tugas

85
×

 Walau Singkat, Mailangkay Harap Jangkobus Bisa Jalankan Tugas

Sebarkan artikel ini
Victor Mailangkay

 

 

 

MANADO, MSN

Asa Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulawesi Utara (Sulut), Victor Mailangkay diungkapkan untuk Tonao Petrus Jangkobus yang baru saja diambil sumpah dan janji sebagai anggota dewan. Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasdem Sulut ini berharap, Tonao bisa menjalankan tugas dengan baik di sisa masa jabatan yang sangat singkat.

Hal tersebut disampaikan Mailangkay usai Rapat Paripurna DPRD Sulut, tentang Pengucapan sumpah/janji pengganti antar waktu (PAW), Kamis (14/3/2024) di ruang rapat Paripurna DPRD Sulut. Adapun Tonao menggantikan Sherly Tjanggulung yang pindah ke Partai Demokrat dan mengikuti Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024.

“Pelantikan pergantian kaka Shery Tjangguglung dengan demikian kiranya bisa bertguas walaupun kurang lebih 6 bulan lagi utuk mengakhiri jabatan,” ujar Mailangkay.

Diungkapkannya, untuk pengisian Alat Kelengkapan Dewan (AKD), Tonao akan berada di Komisi III DPRD Sulut yang juga sebelumnya diduduki Sherly. “Untuk AKD di komisi 3 dan di badan kehormatan nanti ketua (Ketua DPRD Sulut, red) keluarkan SK (Surat Keputusan),” ucapnya. (aoat)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *