MANADO, MSN
Perayaan Natal dan Tahun Baru mendekat. Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulawesi Utara (Sulut) pun mengingatkan terkait dengan harga bahan pokok.
Wakil Ketua Komisi II DPRD Sulut, Inggrid Sondakh menyampaikan, secara umum setiap tahun terkait dengan kenaikan bahan pokok pasti terulang. Itu berlaku di setiap Hari Raya Keagamaan seperti Hari Natal. Makanya menurut dia, karena ini kerap terjadi di setiap tahun seharusnya pemerintah bisa melakukan antisipasi terhadap kelonjakan harga bahan pokok. “Biasanya bahan pokok melonjak. Tapi, justru karena kondisi ini bisa diprediksi seharusnya pemerintah memberikan perhatian dan DPRD harus melakukan pengawasan,” ungkap Sondakh, Senin (27/11/2023), di kantor DPRD Sulut.
Memang diakuinya, dalam hal ini berlaku juga hukum ekonomi. Hanya saja, tugas pemerintah mengendalikannya sehingga harga bisa dijangkau masyarakat. “Itu benar-benar mereka (pemerintah, red) bisa kontrol dan betul-betul tidak membebani masyarakat,” tutur politisi Partai Golkar ini.
Ia menambahkan, pihaknya juga di Komisi 2 DPRD Sulut telah melakukan koordinasi terkait dengan akan melonjaknya kebutuhan pokok ini. “Jadi perhatian serius kita juga untuk memantau secara dekat, ini kita bahas di internal,” ujarnya. (AOAT)