MANADO, MSN
Kondisi akses jalan Modayag-Lanut-Tutuyan memantik perhatian Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulawesi Utara (Sulut), Ismail Dahab. Legislator Gedung Cengkih ini mendesak agar Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulut segera melakukan perbaikan di jalur tersebut.
Jalan di Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) tersebut diketahui amblas di Desa Lanut. Akibatnya, aktivitas dan mobilitas ekonomi menjadi terlambat. “Warga yang berada di sekitar Modayag dan Lanut yang akan ke Tutuyan dan Nuangan harus memutar melalui jalan Atoga,” ujar Ismail, Senin (20/5/2024).
Padahal menurutnya, keluhan warga Boltim terkait dengan infrastruktur jalan yang rusak tersebut sudah bertahun-tahun. Namun hingga kini belum pernah ditanggapi dan penangan oleh perintah.
Ismail Dahab juga heran, jika ada problem dan masalah infrastruktur dari wilayah Bolaang Mongondow Raya (BMR). Pemprov Sulut dinilai sangat lamban dalam menanganinya. “Padahal beberapa jalan yang rusak parah di wilayah BMR merupakan kewenangan provinsi,” tegas anggota dewan provinsi (Deprov) daerah pemilihan Bolaang Mongondow Raya ini. (aoat)