MANADO, MSN
Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 8 Manado menyelenggarakan kegiatan In House Training (IHT) selama dua hari, mulai Selasa (25/02/2025) hingga Rabu (26/02/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru dalam menciptakan pembelajaran yang mendalam (deep learning) dan inovatif, sekaligus meningkatkan kualitas pembelajaran di lingkungan satuan pendidikan.
Pada hari kedua, Rabu (26/02/2025), hadir sebagai narasumber Koordinator Pengawas (Korwas) Machson Kantale, MPd, dari Dinas Pendidikan (Dikda) Daerah Provinsi Sulawesi Utara (Sulut). Machson didampingi oleh Dalvian Michael Taroreh, SPd MPd, yang turut memberikan materi terkait peningkatan kompetensi guru dalam menciptakan pembelajaran yang mendalam dan inovatif. Materi ini diharapkan dapat membantu guru-guru SMAN 8 Manado dalam mengembangkan metode pembelajaran yang lebih efektif dan menarik bagi siswa.
Sementara itu, pada hari pertama, Selasa (25/02/2025), narasumber yang hadir adalah Fasilitator Nasional (Fasnes) Dr. Susan H. Jacobus, SH MPd. Dr. Susan memaparkan materi tentang “Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Lingkungan Satuan Pendidikan”. Materi ini sangat relevan mengingat pentingnya menciptakan lingkungan pendidikan yang aman dan nyaman bagi siswa serta tenaga pendidik.
Kepala SMAN 8 Manado, Dra. Mediatrix Ngantung, MPd, menyambut positif kegiatan ini. Ia menegaskan bahwa sebagai kepala sekolah, ia mendukung penuh upaya peningkatan kualitas guru di sekolahnya. “Kegiatan seperti ini sangat positif dan bermanfaat bagi perkembangan profesionalisme guru. Dengan meningkatnya kompetensi guru, diharapkan produktivitas dan kinerja mereka juga akan semakin baik,” ujar Mediatrix.
Mediatrix, yang pada tahun 2024 meraih penghargaan sebagai Kepala Sekolah Inovatif Tingkat Nasional, menambahkan bahwa IHT ini merupakan salah satu upaya untuk terus meningkatkan mutu pendidikan di SMAN 8 Manado. “IHT dapat dilakukan di sekolah, dan ini merupakan langkah konkret untuk memastikan bahwa guru-guru kami selalu update dengan metode pembelajaran terbaru,” tambahnya.
Kegiatan IHT ini diharapkan tidak hanya meningkatkan kompetensi guru, tetapi juga menciptakan lingkungan pembelajaran yang lebih inovatif dan efektif bagi siswa. Dengan demikian, SMAN 8 Manado terus berkomitmen untuk menjadi salah satu sekolah unggulan di Sulawesi Utara, yang mampu menghasilkan lulusan berkualitas dan berdaya saing tinggi. (sonny dinar)