MANADO, MSN
Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Singkil, Kota Manado, menjemput logistik, yang berada di Gudang Logistik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Manado, tepatnya di Politeknik Negeri Manado, Selasa (26/11/2024) siang. Dalam penyaluran di masing-masing kelurahan, turut dikawal Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) dan aparat dari Kepolisian Sektor (Polsek) Singkil.
Ketua PPK Singkil, Abdul Mifta Munte menjelaskan, pihaknya sedang melakukan pengangkutan logistik untuk dibawa ke 9 kelurahan yang ada di Kecamatan Singkil. Pihaknya akan bersama dengan jajaran kepolisian wilayah kecamatan Singkil didampingi juga dengan Panwascam.
Dirinya menjelaskan, dalam penyaluran di Kecamatan Singkil menggunakan 2 truck. Truck yang pertama itu rutenya mulai di Kelurahan Kombos Timur kemudian ke Kelurahan Singkil Satu dan Kelurahan Singkil 2. “Angkutan truck yang kedua jalurnya masuk dari Kelurahan Ternate Tanjung, kemudian ke Kelurahan Kombos Barat, Ternate Baru, Ketang Baru, Karame dan Wawonasa,” ungkap Mifta.
Jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang ada di Kecamatan singkil berjumlah 80 TPS. Dengan total kotak suara ada 160 kotak beserta dengan dokumen-dokumen lainnya. Pihaknya menargetkan, hari ini juga semua sudah terdistribusi di kelurahan masing-masing. “Setelah dari kelurahan kami akan koordinasikan dengan pihak PPS (Panitia Pemungutan Suara) untuk pendistribusian di TPS masing-masing. Kita targetkan hari ini semua sudah terdistribusi,” ungkap Mifta.
Ketua Panwascam Singkil, Rein Andaki menyampaikan terkait dengan pengawasan mereka terhadap distribusi logistik. Ia mengungkapkan, pihaknya dari Panwascam Singkil telah melakukan pengawasan logistik dari tahapan penyortiran sampai pada saat ini untuk dibawa ke kelurahan masing-masing. “Kami secara teknis telah memerintahkan di jajaran PKD (Pengawas Kelurahan Desa maupun PTPS (Pengawas TPS) agar standby di kelurahan sehingga ketika logistik sudah ada, tetap akan diawasi sampai ke TPS,” ungkap Rein.
Terkait pengamanan distribusi logistik, Kepala Polsek Singkil, Ipda Dedy Cristian Donsu SH mengungkapkan, dalam pendistribusian kotak suara di Kecamatan Singkil yang ada 9 kelurahan, pihaknya sudah melakukan pengawalan. “Ada 4 petugas yang mereka telah siapkan untuk pendistribusian dan kotak suara sudah berada di truck dan siap untuk didistribusikan di 9 kelurahan,” jelasnya.
Lanjutnya, ada juga petugas yang sudah ada di TPS di masing-masing kelurahan. Mereka akan juga mengawal pendistribusian sampai ke semua TPS. “Selebihnya kami akan menindaklanjuti untuk kotak suara yang akan didistribusikan ke TPS-TPS,” kuncinya. (arfin tompodung)